Wednesday, 1 June 2016

Senatah Adventure selain menjadi magnet bagi wisatawan lokal di Kabupaten Karanganyar ternyata juga mampu menyedot lebih dari 20% dari luar seperti Surakarta,Sragen,Sukoharjo,Wonogiri dan dari propinsi jawa timur seperti magetan,ngawi dan madiun.Wisatawan kota Karanganyar. Angka tersebut terus berkembang mulai tahun 2010 sampai sekarang di tahun 2016.Sejalan dengan perkembangan jumlah kunjungan wisatawan di Senatah Adventure maka sekarang banyak mendatangkan keuntungan bagi masyarakat sekitar yang berprofesi sebagai petani sayur dan pedagang yang ada di Dusun Gadungan,Girimulyo,Ngargoyoso.
Wisata minat khusus bagi yang suka tantangan dan mencari kepuasan hati dalam berwisata alam di alam bebas mampir di senatah adventure.
Wisata Arung Jeram Mini di Sungai Senatah Dusun Gadungan, Girimulyo, Ngargoyoso, Kab.Karanganyar
Tubing atau arung jeram mini adalah salah satu bentuk kegiatan petualangan di alam terbuka. Dalam melakukan kegiatan ini sungai yang berjeram menjadi media utama dan Ban karet bekas Bus dan Truk tronton,dan,pelampung,pengaman kaki dan lutut serta helm merupakan alat yang dipakai untuk mengarungi sungai tersebut.
Senatah River Community merupakan satu-satunya pengelola wisata Tubing yang beroperasional di Sungai Senatah Dusun Gadungan,Girimulyo, Kec.Ngargoyoso, Kab. Karanganyar, yang sudah menerapkan Standart Operational Procedure (SOP) Arung Jeram.

 
Mempromosikan Wisata Alam Tubing Di Dusun Gadungan
Wisata alam Tubing di Senatah Adventure, Kabupaten Karanganyar memang perlu dipromosikan. Bagi anda yang mencari wisata alam murah, menarik, serta suasana alam yang masih begitu asri dan alami. Tubing di Senatah Adventure adalah tempat yang harus anda datangi,yang merupakan tempat wisata alam Arung Jeram mini yang berada di sungai Senatah yang bertempat di dusun Gadungan, Desa Girimulyo, Kecamatan Ngargoyoso, Kaupaten Karanganyar, Provinsi Jawa Tengah. Tubing di Senatah Adventure menawarkan wisata alam bagi anda orang-orang yang suka dengan tantangan. Arus air yang lumayan deras dengan medan
yang cukup berliku-liku serta memiliki banyak jeram dan dijamin pasti akan menumbuhkan adrenalin bagi pengunjung.
 Tidak Cuma itu, yang paling menarik Tubing di Senatah Adventure ini mempunyai 4 level antara lain:
Level 1: panjang 800 meter untuk semua kalangan dari anak TK sampai Dewasa.
Level 2: panjang 3 kilo khusus dewasa durasi 40 menit sampai 1 jam.
Level 3: panjang 8 kilo khusus dewasa durasi 2-3 jam.                                             
Level 4: panjang 13 kilo khusus dewas durasi 4-5 jam.
Meskipun demikian, selain memiliki pemandangan alam yang eksotis dan masih sangat alami, pemandangan di sepanjang jalan menuju ketempat wisata alam arung jeram mini/ Tubing ini juga tak kalah menarik. Perkebunan karet dan kebun teh disepanjang kanan-kiri jalan menuju ke area wisata Tubing di Senatah Adventure menambah keindahan dan keasrian alam disekitar tempat wisata ini. Pengunjung yang datang dapat menikmati udara segar dan nuansa alam perbukitan. Jalan utamanya juga halus. Yang perlu mendapat perhatian dari wisata alam Tubing di Senatah Adventure ini adalah nama sungai yang menjadi tempat untuk melakukan arung jeram, yaitu sungai Senatah yang mempunyai nilai sejarah bagi dusun Gadungan itu sendiri antara candi sukuh dan kerajaan majapahit serta semuanya di lakukan oleh sekelompok anak-anak kampung yang mempunyai visi dan misi membangun kampung menjadi kampung wisata  yang mandiri dan lestari dengan memanfaatkan potensi alam yang ada di dusun Gadungan, kelurahan Girimulyo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

0 comments:

Post a Comment

Tata tertib berkomentar :
1. Komentar harus relevan dengan konten yang dibaca
2. Gunakan bahasa yang baik dan sopan
3. Tidak mengandung unsur SARA or Bullying.
4. Dilarang SPAM. Exp: Nice gan, Makasih Gan, dll
5. Dilarang menyisipkan link pada isi komentar. Aktif ataupun tidak.

Berlakulah dengan bijak dalam menggunakan sarana publik ini. Baca dan pahami isinya terlebih dahulu, barulah Berkomentar. Terimakasih.

Contact Admin

Recent Post

    Area Soloraya

    VISIT SOLORAYA

    Seni Budaya Jawa

    Popular Posts

    Kalender

    Translate To



    EnglishFrenchGermanSpainItalianDutchRussianBrazilJapaneseKoreanArabicChinese Simplified



    Labels

    Boyolali (14) Karanganyar (25) Klaten (11) Sragen (17) Sukoharjo (11) Surakarta (13) Wonogiri (14)